Shalahuddin, Fathin Fi’ilmi (2023) ANALISIS RISIKO ERGONOMI TERHADAP KELUHAN MUSCULOSKELETAL DISORDERS (MSDS) DENGAN METODE NORDIC BODY MAP DAN RAPID UPPER LIMB ASSESSMENT PADA PERANCANGAN PEMOTONG SUKUN YANG ERGONOMIS. Other thesis, Universitas Nahdlatul Ulama Al Ghazali.
HALAMAN DEPAN.pdf
Download (2MB)
BAB I.pdf
Download (184kB)
BAB II.pdf
Download (515kB)
BAB III.pdf
Restricted to Registered users only
Download (86kB) | Request a copy
BAB IV.pdf
Restricted to Registered users only
Download (943kB) | Request a copy
BAB V.pdf
Download (40kB)
DAFTAR PUSTAKA.pdf
Download (93kB)
LAMPIRAN.pdf
Download (1MB)
TUGAS AKHIR FULL SHALAHUDDIN FATHIN FI’ILMI.pdf
Restricted to Registered users only
Download (16MB) | Request a copy
Abstract
Proses pemotongan sukun di UMKM Mastif di Desa Gunung Simping, Kabupaten Cilacap, masih dilakukan secara manual dengan menggunakan tangan dan alat sederhana. Praktik ini dapat menyebabkan timbulnya keluhan gangguan muskuloskeletal seperti nyeri punggung, nyeri leher, dan kelelahan tubuh lainnya. Penelitian ini memiliki tujuan untuk mengidentifikasi keluhan muskuloskeletal yang terkait dengan postur kerja saat melakukan pemotongan sukun, menganalisis, serta mengevaluasi postur kerja saat menggunakan alat pemotong sukun yang telah direkayasa. Metode penelitian ini menggabungkan penggunaan Rapid Upper Limb Assessment (RULA) bersama dengan Nordic Body Map (NBM), serta memanfaatkan data antropometri dalam merancang kembali alat pemotong sukun. Antropometri digunakan untuk menentukan dimensi tubuh pekerja, yang nantinya akan menjadi masukan dalam merancang dimensi alat pemotong sukun yang direvisi. Sementara itu, RULA diterapkan melalui perangkat lunak Computer Aided Three-Dimensional Interactive Application (CATIA) untuk melakukan simulasi pemotong sukun dengan menggunakan manekin. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terjadi penurunan skor NBM pada penggunaan alat pemotong sukun hasil rancang bangun dibandingkan dengan alat existing. Hasil analisis RULA menyimpulkan bahwa terjadi penurunan skor RULA dari 7 pada kondisi alat existing yang menunjukkan Tingkat risiko sangat tinggi, menjadi skor 2 yang menunjukkan tingkat risiko yang lebih rendah namun tetap memerlukan peninjauan lebih lanjut. Hal ini menunjukkan bahwa alat pemotong sukun yang telah direkayasa untuk para pekerja di UMKM Mastif di Desa Gunung Simping, Kabupaten Cilacap, telah berhasil mengurangi risiko terjadinya keluhan muskuloskeletal.
===========================================================================
The breadfruit cutting process at UMKM Mastif in Gunung Simping Village, Cilacap Regency, is still done manually using simple hands and tools. This practice can cause complaints of musculoskeletal disorders such as back pain, neck pain, and other body fatigue. This study aims to identify musculoskeletal complaints associated with work postures when cutting breadfruit, analyze, and evaluate work postures when using an engineered breadfruit cutting tool. This research method combines the use of Rapid Upper Limb Assessment (RULA) along with the Nordic Body Map (NBM), and utilizes anthropometric data in redesigning the breadfruit cutting tool. Anthropometry was used to determine the dimensions of the worker's body, which would later become input in designing the dimensions of the revised breadfruit cutting tool. Meanwhile, RULA was applied through Computer Aided Three-Dimensional Interactive Application (CATIA) software to simulate the breadfruit cutter using a mannequin. The results showed that there was a decrease in the NBM score when using the designed breadfruit cutter compared to the existing tool. The results of the RULA analysis concluded that there was a decrease in the RULA score from 7 in the existing tool condition which indicates a very high level of risk, to a score of 2 which indicates a lower level of risk but still requires further review. This shows that the breadfruit cutting tool that has been engineered for workers at UMKM Mastif in Gunung Simping Village, Cilacap Regency, has successfully reduced the risk of musculoskeletal disorders.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Additional Information: | Shalahuddin Fathin Fi’ilmi (202134003) |
Uncontrolled Keywords: | Postur Kerja Ergomoni, Gangguan Muskuloskeletal, RULA, NBM, CATIA Ergonomic Work Posture, Musculoskeletal Disorders, RULA, NBM, CATIA |
Subjects: | T Technology > T Technology (General) |
Divisions: | Fakultas Teknologi Industri (FTI) > Prodi Teknik Industri (TIND) |
Depositing User: | Teguh Wibowo |
Date Deposited: | 25 May 2024 12:37 |
Last Modified: | 25 May 2024 12:37 |
URI: | http://eprints.unugha.ac.id/id/eprint/249 |