STRATEGI KOMUNIKASI PEMERINTAH DESA LAYANSARI KECAMATAN GANDRUNGMANGU DALAM PENANGANAN KONVERGENSI STUNTING

Putri, Zaitun Nisa (2022) STRATEGI KOMUNIKASI PEMERINTAH DESA LAYANSARI KECAMATAN GANDRUNGMANGU DALAM PENANGANAN KONVERGENSI STUNTING. Other thesis, Universitas Nahdlatul Ulama Al Ghazali.

[thumbnail of HALAMAN DEPAN.pdf] Text
HALAMAN DEPAN.pdf

Download (2MB)
[thumbnail of SKRIPSI BAB 1.pdf] Text
SKRIPSI BAB 1.pdf

Download (380kB)
[thumbnail of SKRIPSI BAB 2.pdf] Text
SKRIPSI BAB 2.pdf

Download (417kB)
[thumbnail of SKRIPSI BAB 3.pdf] Text
SKRIPSI BAB 3.pdf
Restricted to Registered users only

Download (466kB) | Request a copy
[thumbnail of SKRIPSI BAB 4.pdf] Text
SKRIPSI BAB 4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (545kB) | Request a copy
[thumbnail of SKRIPSI BAB 5.pdf] Text
SKRIPSI BAB 5.pdf

Download (107kB)
[thumbnail of DAFTAR PUSTAKA.pdf] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (2MB)
[thumbnail of LAMPIRAN.pdf] Text
LAMPIRAN.pdf

Download (2MB)
[thumbnail of SKRIPSI FULL PUTRI ZAITUN NISA.pdf] Text
SKRIPSI FULL PUTRI ZAITUN NISA.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB) | Request a copy

Abstract

Stunting atau sering disebut kerdil atau pendek adalah kondisi gagal tumbuh pada anak berusia di bawah lima tahun (balita) akibat kekurangan gizi kronis dan infeksi berulang terutama dalam 1.000 Hari Pertama Kehidupan (HPK), yaitu dari janin hingga anak berusia 23 bulan. Berdasarkan hasil laporan pencegahan stunting tingkat di desa layansari kecamatan gandrungmangu, tercatat 182 rumah tangga HPK. Dengan perincian laporan antara lain : jumlah ibu hamil sebanyak 32 orang, dan ibu hamil dalam kondisi kekurangan energi kronis (KEK) sebanyak 2 orang. Selanjutnya dalam laporan tersebut juga tercatat anak usia nol sampai dua puluh tiga bulan sebanyak 150 anak, dengan 6 diantaranya terindikasi stunting. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui strategi komunikasi yang digunakan oleh Pemerintah Desa layansari dalam menangani konvergensi stunting, meneliti faktor pendukung atau faktor penghambat kegiatan konvergensi stunting di desa layasari. Penelitian ini masuk dalam kategori penelitian lapangan yaitu menggunakan pendekatan metode kualitatif deskriptif. Penyajian data dilakukan dengan menggunakan metode wawancara, observasi, dan dokumentasi. Kemudian analisis data menggunakan model Miles dan Huberman, yaitu dengan cara pengumpulan data, reduksi data, penyajian data, dan memberikan suatu kesimpulan.
Dari hasil wawancara dengan kepala desa, sekretaris desa, tenaga KPM dan kader posyandu desa layansari, dapat disimpulkan bahwa pemerintah desa layansari menggunakan tiga strategi komunikasi dalam mengatasi konvergensi stunting, yang antara lain : Pra musrenbangdes rembuk stunting, Sosialisasi konvergensi stunting di posyandu desa, Sosialisasi kelas ibu hamil.
Hasil penelitian ini menyatakan bahwa pemerintah desa Layansari dalam melakukan kegiatan konvergensi stunting melalui tiga tahapan, yaitu : tahapan pertama berupa lagkah persiapan yaitu mengadakan kegiatan pra-rembug stunting berkoordinasi dengan BPD dan KPM. Kemudian langkah selanjutnya adalah berupa pelaksanaan yang diawali dengan perencanaan pelaksanaan kegiatan stunting serta pemantauan kegiatan konvergensi stunting. Tahap evaluasi dan pelaporan adalah untuk menganalisa hasil kegiatan dan membuat pelaporan sebagai dasar perencanaan penganggaran tahun kegiatan tahun berikutnya.

Item Type: Thesis (Other)
Additional Information: Putri Zaitun Nisa (1823311009)
Uncontrolled Keywords: konvergensi stunting, strategi, komunikasi, Layansari kecamatan Gandrungmangu.
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BL Religion
Divisions: Fakultas Keagamaan Islam (FKI) > Prodi Komunikasi Penyiaran Islam (KPI)
Depositing User: Teguh Wibowo
Date Deposited: 21 Jun 2024 03:28
Last Modified: 21 Jun 2024 03:28
URI: http://eprints.unugha.ac.id/id/eprint/364

Actions (login required)

View Item
View Item