TINJAUAN HUKUM ISLAM TERHADAP PEMBAGIAN HARTA DENGAN MODEL HIBAH & WARIS

Masruri, Masruri (2017) TINJAUAN HUKUM ISLAM TERHADAP PEMBAGIAN HARTA DENGAN MODEL HIBAH & WARIS. Other thesis, Universitas Nahdlatul Ulama Al Ghazali Cilacap.

[thumbnail of SKRIPSI FULL_MASRURI.pdf] Text
SKRIPSI FULL_MASRURI.pdf

Download (2MB)

Abstract

Latar belakang masalah penelitian adalah pemberian harta hibah, tanah tiga hektar yang diberikan kepada dua anaknya dari lima anak. Dimana dua anak ini sudah berkeluarga dan sisanya masih tiga anak yang belum berkeluarga dan tidak mendapatkan harta hibah. Kemudian orang tua meninggal dunia, sisa harta yang dihibahkan masih dua hektar menjadi harta warisan, dan keinginan anak yang tidak mendapatkan hibah, harta hibah milik saudaranya tiga hektar ditarik menjadi harta warisan.
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hasil dari tinjauan hukum Islam terkait pemberian harta hibah yang dipermasalahkan ketentuannya bagaimana dan harta waris itu nantinya bagaimana ketentuannya.
Jenis penelitian dari skripsi ini adalah penelitian pustaka atau di sebut juga (library research) dengan pendekatan penelitian yang digunakan adalah kualitatif. Penelitian mendeskripsikan atau mengambarkan kondisi yang ada yang berkaitan dengan judul skripsi ini.
Hasil dari penelitian penulis mengenai Tinjauan Hukum Islam Terhadap Pembagian Harta Dengan Model Hibah & Waris adalah penarikan hibah tanah tiga hektar milik kedua kakaknya dari orang tua maka hukumnya tidak boleh, sebab penarikan ini dilakukan oleh saudara atau ketiga adiknya dan para ahli waris bermusyawarah dan bersepakat tentang bagaimana ketentuan pembagian harta waris tersebut yang telah disepakati secara bersama sama. Denga demikian harta waris yang berjumlah dua hektar bisa jadi kedua kakaknya dari tiga saudara yang memiliki tanah tiga hektar dari pemberian orang tua mengundurkan diri dari hak waris. Dalam hal ini sah-sah saja seorang ahli waris mengundurkan diri dari pembagian harta waris, karena merasa sudah cukup apa yang telah orang tua berikan tiga hektar kepada dirinya. Atau tidak menutup kemungkinan, kedua kakaknya ini juga bisa mendapatkan pengganti harta waris jika hasil musyawarah disetujui oleh ketiga adiknya.

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: Tinjauan Hukum Islam Terhadap Pembagian Harta Dengan Model Hibah & Waris.
Subjects: A General Works > AS Academies and learned societies (General)
B Philosophy. Psychology. Religion > BP Islam. Bahaism. Theosophy, etc
K Law > K Law (General)
Divisions: Fakultas Keagamaan Islam (FKI) > Prodi Hukum Keluarga Islam (HKI)
Depositing User: SSDI unugha
Date Deposited: 25 May 2023 03:40
Last Modified: 25 May 2023 03:40
URI: http://eprints.unugha.ac.id/id/eprint/6

Actions (login required)

View Item
View Item