Linda, Mey Lestari (2020) Efektivitas Konseling Gestalt menggunakan Teknik Empty Chair untuk Meningkatkan Self Esteem pada Peserta Didik Korban Bullying. Other thesis, Universitas Nahdlatul Ulama Al Ghazali Cilacap.
HALAMAN DEPAN.pdf
Download (790kB)
BAB I.pdf
Download (133kB)
BAB II.pdf
Download (299kB)
BAB III.pdf
Download (318kB)
BAB IV.pdf
Download (410kB)
BAB V.pdf
Download (55kB)
DAFTAR PUSTAKA.pdf
Download (55kB)
LAMPIRAN.pdf
Download (1MB)
SKRIPSI FULL_LINDA MEY L PDF.pdf
Download (2MB)
Abstract
Di dunia pendidikan banyak peserta didik yang menjadi korban bullying. Dimana korban perisakan tersebut memperoleh dampak yang luar biasa berpengaruh terhadap psikis dan psikologi peserta didik. Dampak yang sangat melekat akibat kegiatan bullying salah satunya yaitu harga diri rendah. Harga diri rendah mengakibatkan peserta didik kurang fokus dalam mengikuti kegiatan belajar mengajar di kelas serta kegiatan sosial menjadi terhambat. Tujuan yang ingin dicapai dalam penelitian ini yaitu untuk mengetahui efektivitas konseling gestalt menggunakan teknik empty chair untuk meningkatkan self esteem pada peserta didik korban bullying.
Penelitian ini menggunakan metode penelitian Eksperimen jenis Pra-Eksperimen dengan desain one group pretest-postest yang dilaksanakan dari mulai pretest, pemberian treathmen dan berakhir dengan postest. Populasi dalam penelitian ini yaitu peserta didik kelas VIII SMP N 3 Kedungreja yang menjadi korban bullying yang kemudian mendapatkan 4 sampel peserta didik yang berkriteria korban bullying yang meniliki harga diri rendah. Empat sampel tersebut diberi treathmen berupa konseling individu dengan teknik empty chair untuk mengatasi permasalahan harga diri rendah pada peserta didik korban bullying tersebut. Metode pengumpulan data pada penelitian ini menggunakan metode angket dan observasi.
Berdasarkan hasil perhitungan pretest-postest menunjukan hasil yang signifikan, dapat dilihat dari hasil pretest yaitu 382 dan hasil postest mengalami peningkatan menjadi 541. Maka dapat disimpulkan bahwa konseling gestalt menggunakan teknik empty chair efektiv untuk mengatasi permasalahan pada peserta didik korban bullying yang memiliki harga diri rendah.
====================================================================================
In the world of education, many students are victims of bullying. Where the victim of bullying has a tremendous impact on the psychology and psychology of students. One of the most inherent impacts due to bullying is low self-esteem. Low self-esteem results in students being less focused in participating in teaching and learning activities in class and hampering social activities. The aim of this research is to know the effectiveness of gestalt counseling using empty chair technique to increase self-esteem in bullying victim students.
This study used a pre-experimental experimental research method with a one-group pretest-posttest design, which was carried out from pretest, giving treatments and ending with posttest. The population in this study were students of class VIII SMP N 3 Kedungreja who were victims of bullying who then obtained 4 samples of students who were victims of bullying who had low self-esteem. The four samples were given treatments in the form of individual counseling with the empty chair technique to overcome the problems of low self-esteem in the bullying victim students. Methods of data collection in this research using questionnaires and observation methods.
Based on the results of the calculation of the pretest-posttest shows significant results, it can be seen from the results of the pretest which is 382 and the results of the posttest have increased to 541. So it can be concluded that gestalt counseling uses the empty chair technique is effective to solve problems in bullying victim students who have low self-esteem.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | bullying, self esteem, empty chair. |
Subjects: | H Social Sciences > H Social Sciences (General) L Education > L Education (General) |
Divisions: | Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) > Prodi Bimbingan Konseling (BK) |
Depositing User: | Teguh Wibowo |
Date Deposited: | 21 Feb 2024 06:50 |
Last Modified: | 21 Feb 2024 06:50 |
URI: | http://eprints.unugha.ac.id/id/eprint/73 |