Millatun, Khanifah (2020) Efektivitas Teknik Self Talk dalam Meningkatkan Kemampuan Problem Solving Santri di Pondok Pesantren Al Ihya ’Ulumaddin Kesugihan Cilacap. Other thesis, Universitas Nahdlatul Ulama Al Ghazali Cilacap.
HALAMAN DEPAN.pdf
Download (1MB)
BAB I.pdf
Download (359kB)
BAB II.pdf
Download (344kB)
BAB III.pdf
Download (507kB)
BAB IV.pdf
Download (616kB)
BAB V.pdf
Download (302kB)
DAFTAR PUSTAKA.pdf
Download (196kB)
LAMPIRAN.pdf
Download (1MB)
SKRIPSI FULL_MILATUN KH PDF.pdf
Download (2MB)
Abstract
Penelitian ini dilatarbelakangi adanya fenomena santri di pondok pesantren Al Ihya’ Ulumaddin Kesugihan, santri yang dimaksudkan adalah santri yang memiliki permasalahan kemampuan problem solvingnya rendah, menyebabkan mereka sering melakukan pelanggaran peraturan pondok pesantren seperti membolos mengaji dan kabur dari pondok tanpa izin dengan pengurus pondok pesantren. Penelitian ini bertujuan untuk (1) mendapatkan gambaran kemampuan problem solving santri yang rendah itu seperti apa, dan bagaimana perbedaannya sebelum dan sesudah diberikannya layanan bimbingan kelompok dengan teknik self talk, (2) untuk mengetahui efektivitas teknik self talk dalam meningkatkan kemampuan problem solving santri, merupakan sebuah langkah untuk membantu santri dalam meningkatkan kemampuan problem solving santri.
Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah kuantitatif dengan populasi santri pondok pesantren Al Ihya’ Ulumaddin. Sedangkan Sampelnya adalah sebagian santri komplek Al Firdaus 2 yang memiliki kemampuan problem solving rendah, yaitu sejumlah 8 santri untuk menggali data, penelitian ini menggunakan angket yang dibagikan kepada responden, selain itu untuk memperoleh data yang dapat mendukung penelitian, peneliti menggunakan wawancara kepada santri serta pengurus pondok pesantren.
Hasil penelitian menunjukan bahwa teknik self talk efektif untuk meningkatkan kemampuan problem solving santri. Hal ini dibuktikan problem solving santri sebelum diberikan layanan bimbingan kelompok dengan teknik self talk skor angket rata-rata 67,25. Mean pre test pada Paired Samples Statistics adalah 81,50. Ini menunjukan kemampuan problem solving santri rendah. Problem solving santri setelah diberikan layanan teknik self talk dikatakan naik, skor angket yang diperoleh santri rata-rata 82-104. Mean post test pada Paired Samples Statistics 91,63. Ini menunjukan adanya peningkatan kemampuan problem solving. Hal ini terbukti dari uji hipotesis berdasarkan hasil output tabel SPSS dimana tingkat signifikasi <0,05 (0,01<0,05) Ho ditolak dan Ha diterima, bahwa adanya peningkatan kemampuan problem solving santri sebelum dan sesudah diberikannya layanan bimbinga kelompok dengan teknik self talk.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Teknik Self Talk, Problem Solving. |
Subjects: | H Social Sciences > H Social Sciences (General) L Education > L Education (General) |
Divisions: | Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) > Prodi Bimbingan Konseling (BK) |
Depositing User: | Teguh Wibowo |
Date Deposited: | 21 Feb 2024 06:51 |
Last Modified: | 21 Feb 2024 06:51 |
URI: | http://eprints.unugha.ac.id/id/eprint/74 |